Dalam hubungan manusia dan keindahan
sebagai contoh kasus yaitu di daerah Jakarta sering terjadi banjir yang
menyebabkan daerah jakarta tergenang air yang cukup tinggi. Banyak hal yang
disebabkan oleh banjir ini. Banjir yang melanda Jakarta akhir-akhir ini
menyebabkan beberapa kegiatan aktivitas warga lumpuh bahkan kendaraan-kendaraan
lumpuh akibat tidak dapat melalui jalan yang tergenang air cukup tinggi serta
akibat banjir muncul beberapa penyakit seperti: Demam Berdarah,Diare,dll dan juga muncul beberapa permasalahan seperti
kelaparan, kekurangan air bersih untuk dikonsumsi,dll. Banjir yang sudah
tahunan melanda Jakarta ini sangat sulit diatasi.
Keindahan berarti merubah kondisi
lingkungan kita menjadi bersih atau juga keindahan dapat berarti suasana atau
kondisi lingkungan sekitar kita yang bersih dan tidak kotor.Manusia adalah
makhluk yang dapat terkena penyakit apabila daerah sekitar kita tidak
bersih/kotor. Kita diwajibkan menjaga keindahan sekitar terutama bumi ini
karena dengan keindahan segala macam penyakit atau beberapa permasalahan tidak
akan muncul.Dalam hubungan manusia dan keindahan ini sudah sewajarnya kita
mencanangkan hidup bersih mulai dari sejak dini, karena kebersihan sangat erat
kaitannya dengan keindahan. Beberapa daerah sudah memberikan peraturan tentang
hidup bersih dan memberikan sanksi apabila melanggar peraturan tersebut.Dalam
hubungan manusia dan keindahan ini mempunyai nilai etik yang baik maksudnya
memiliki nilai yang positif bagi diri kita sendiri.
Manusia sudah seharusnya menjaga bumi
kita ini agar tercapainya keindahan, dengan mewujudkan keindahan di setiap
lingkungan kita maka kita akan dapat hidup terhindar dari beberapa penyakit.
Mengenai hal keindahan sudah harus diajarkan
sejak dini seperti mulai dari keluarga, sekolah, dan lingkungan sekitar.
Setiap lingkungan harus dijaga keindahannya, karena banyak hal positif yang di
dapat dari keindahan. Untuk itu mulai sekarang biasakan hidup bersih untuk
menjaga lingkungan inii agar tercipta keindahannya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar